Jadwal Siaran Langsung Premier League di Mola TV Hari Ini
MARIO BOLA LOUNGE – Jadwal siaran langsung Liga Inggris di Mola TV hari ini, Senin 16 Mei 2022. Siaran langsung pekan ke-37 Premier League di Mola TV hari ini adalah pertandingan Newcastle vs Arsenal.
Arsenal sekarang menghuni posisi kelima di klasemen Premier League. The Gunners tak boleh terpeleset lagi di dua laga tersisa apabila masih ingin finis di posisi empat besar.
Siaran Langsung Premier League di Mola TV
Selasa, 17 Mei 2022
- 02.00 WIB: Newcastle United vs Arsenal (Mola TV 1)
Di lain pihak, Newcastle musim ini maksimal hanya bisa finis di papan tengah. Namun, untuk tim yang di awal musim sempat terbenam di zona degradasi, ini sudah menjadi sebuah pencapaian yang memuaskan.
Newcastle sedang mengalami penurunan performa. Dalam dua laga terakhir, Newcastle selalu kalah tanpa mampu sekalipun mencetak gol ke gawang lawan-lawannya. Mereka ditekuk Liverpool 0-1 dan dibantai Manchester City 0-5.
Sementara itu, Arsenal baru saja mengalami sebuah antiklimaks. Setelah berturut-turut mengalahkan Chelsea 4-2, Manchester United 3-1, West Ham 2-1, dan Leeds United 2-1, anak-anak asuh Mikel Arteta dihajar Tottenham 0-3.